Pengertian Akuntansi Secara Umum dan Jenis-Jenisnya

Pengertian Akuntansi Secara Umum – Salah satu pembahasan utama yang ada di blog rocketmanajemen ini adalah mengenai akuntansi. Ya, selain membahas tentang manajemen dan bisnis kami juga banyak membahas tentang bidang ini.

Mengapa kami membahas topik tentang akuntansi? Karena akuntansi itu sangat penting dalam sebuah bisnis dan usaha. Karena itulah, kami kira keterkaitan antara akuntansi dengan manajemen dan bisnis itu sangat erat sekali.

Apa itu Akuntansi?
Pengertian Akuntansi Secara Umum ialah salah satu cabang ilmu yang mempelajari tentang seni dan teknik untuk mengukur, menjabarkan serta memberikan sebuah kepastian dari beberapa informasi  yang berguna untuk menjadi landasan utama bagi para pengguna akuntansi seperti manajer, akuntan, auditor untuk menghasilkan sebuah kepastian.

Dari definisi diatas sudah terlihat bukan? Bahwa akuntansi itu sama seperti manajemen yaitu ada kata “seni” disana. Mengapa saya sebut itu sebuah seni? Karena menurut saya pribadi, dalam manajemen dan akuntansi itu kita harus merapikan informasi-informasi yang berceceran sehingga menjadi lebih teratur.

Nah membuat yang tidak teratur menjadi teratur itulah yang saya sebut seni. Mengapa hal ini menjadi sangat penting? Karena, tanpa adanya sebuah data dan informasi yang rapih dan teratur maka pihak-pihak yang berkepentingan akan sangat sulit membuat sebuah keputusan.

Misalkan seperti ini, seorang manajer keuangan tentu tidak akan bisa membuat sebuah kebijakan ataupun keputusan yang tepat tentang arah keuangan perusahaan apabila dia tidak memiliki data yang jelas tentang kesehatan keuangan perusahaan. Nah, disinilah pentingnya akuntansi.

Aktivitas atau Kegiatan Utama dalam Akuntansi
Dari penjelasan diatas Akuntansi memiliki 3 kegiatan atau aktivitas utama, antara lain :

  1. Aktivitas Identifikasi (Identification), aktivitas untuk mengidentifikasikan transaksi-transaksi ataupun arus keuangan yang terjadi dalam perusahaan. Identifikasi ini penting untuk bisa menghasilkan data yang komprehensif.
  2. Aktivitas Pencatatan, setelah transaksi-transaksi diidentifikasikan kemudian transaksi-transaksi tersebut dicatat dalam bentuk laporan keuangan.
  3. Aktivitas Komunikasi (Communication), setelah transaksi-transaksi diidentifikasi dan dicatat maka langkah selanjutnya adalah mengkomunikasikan hasil catatan tadi kepada pihak-pihak yang membutuhkan laporan informasi komunikasi, baik dari pihak internal ataupun eksternal perusahaan.

Jenis-Jenis atau Bidang-Bidang Akuntansi
Setelah Mengetahui definisi akuntansi dan aktivitasnya, sekarang kita akan membahas jenis-jenis akuntansi yang ada. Sama seperti manajemen akuntansipun juga memiliki bidang-bidang spesialisasinya, antara lain :

  1. Akuntansi Keuangan adalah bidang akuntansi yang secara khusus mempelajari tentang transaksi-transaksi keuangan seperti hutang (kewajiban), modal (ekuitas) ataupun perubahan aset perusahaan.
  2. Akuntansi Manajemen adalah bidang akuntansi yang memberikan data real kepada pihak internal perusahaan (manajemen) sehingga diperlukan untuk menentukan kebijakan perusahaan selanjutnya.
    Akuntansi Biaya adalah bidang akuntansi yang bertujuan untuk mengefisensi biaya produksi ataupun biaya-biaya yang lain. accurate online stok
  3. Akuntansi Pajak adalah bidang akuntansi yang bertujuan untuk mengurusi perpajakan. Dalam hal ini untuk meminimalisir pajak yang harus dibayarkan perusahaan tanpa menyalahi aturan yang berlaku.
  4. Akuntansi Pemeriksaan adalah bidang akuntansi yang berupa pemeriksaan atas laporan pencatatan akuntansi / laporan keuangan yang dilakukan oleh akuntan independen tanpa adanya tekanan dari pihak manapun.
  5. Akuntansi pemeriksaan ini biasa disebut dengan audit, dan orang yang mengaudit disebut auditor.
  6. Akuntansi Anggaran adalah bidang akuntansi yang mempelajari penyusunan budgeting atau pengeluaran dari sebuah perusahaan kemudian membandingkannya dengan pengeluaran yang aktual.
  7. Akuntansi Pemerintahan adalah bidang akuntansi yang mempelajari tentang penyajian data laporan keuangan atau financial statement yang dilakukan oleh lembaga pemerintahan, baik lembaga daerah atau pusat.
  8. Akuntansi Pendidikan adalah bidang akuntansi yang outputnya diarahkan khusus di bidang pendidikan, misalkan untuk menjadi pengajar akuntansi, peneliti atau pekerjaan lain yang berhubungan dengan edukasi akuntansi.
  9. Sistem Akuntansi adalah bidang bidang akuntani yang berhubungan dengan proses pembuatan prosedur akuntansi / alat-alat pendukungnya. Serta diikuti oleh penentuan langkah-langkah yang akan diambil kedepannya.
  10. Akuntansi Internasional adalah bidang akuntansi yang mempelajari masalah-masalah internasional seperti pedagangan internasional yang umum terjadi di perusahaan multi nasional/internasional.

Nah itu tadi adalah pembahasan singkat tentang pengertian akuntansi dan macam-macamnya. Semoga artikel ini membahas wawasan Anda tentang akuntansi.

Sumber : http://rocketmanajemen.com/definisi-akuntansi/