Anda tentu tidak asing dengan brand Floridina, sebuah minuman juice rasa jeruk yang umumnya disajikan dalam kondisi dingin, yang tentu disesuaikan dengan kondisi iklim Indonesia yang tropis sehingga dapat menjadi andalan saat matahari bersinar terik. Floridina sendiri merupakan salah satu produk andalan dari Wings Food yang meskipun masuk dalam kategori produk baru, pertumbuhannya merupakan salah satu yang terbesar pada kategorinya. Berdasarkan data Nielsen dan Aprindo pada 2016, dikutip melalui Marketeers, brandFloridina berhasil berkembang sebanyak 28,9% secara value, dan 19,6% secara volume.

Floridina pun sebagai brand memiliki trik khusus yang dapat Anda pelajari sebagai pelaku bisnis untuk Anda adopsi pada bisnis Anda. Gabriella da Silva, sebagai Marketing Public Relations Manager dari Wings Food mengungkapkan bahwa salah satu trik yang diterapkan oleh Floridina adalah akses konsumen yang mudah terhadap produknya. 

“Produk kami berhasil tumbuh karena Floridina bisa ditemukan di pelosok-pelosok Indonesia. Selain itu, penyebaran produknya juga merata. Tentunya produk kami ini digemari karena rasanya manis dan mengandung bulir-bulir Jeruk Florida,” ungkap Gabriella da Silva.

Selain itu, trik yang digunakan oleh Floridina agar laris dibeli masyarakat adalah dengan mematok harga yang relatif terjangkau, yaitu Rp. 3.000,- untuk Floridina dengan ukuran 360 ml. Harga Floridina tersebut tentu terbilang murah jika dibandingkan dengan merek-merek kompetitornya, sehingga konsumen memiliki alasan kuat untuk mengonsumsi Floridina.

Curi Trik Floridina Yang Laku Banget Di Pasaran Indonesia!

Floridina tentu tidak asal mematok harga murah, mereka memiliki trik agar biaya produksi dapat ditekan dan menjadi hemat. “Bisnis kami dari hulu dan hilir. Kami punya sumber daya sendiri, mulai dari pabrik yang memproduksi minuman hingga kemasan. Semuanya dibuat di satu tempat sehingga dapat menghemat biaya produksi,” tegas Gabriella da Silva, selaku Marketing Public Relations Manager dari Wings Food.

Floridina sendiri, seperti dikutip pada Marketeers, dikenal masyarakat dengan minuman ringan yang mengutamakan komponen-komponen alami dari Jeruk Florida. Sebagai buah yang paling banyak dikonsumsi, jenis Jeruk Florida juga memiliki kandungan vitamin, gizi, dan nutrisi yang lengkap. Sudah kepalang Floridina menjadi primadona bagi konsumen di Indonesia. Floridina sendiri masuk ke pasaran tergolong baru, yaitu pada tahun 2012. Meskipun terhitung baru, pertumbuhannya merupakan salah satu yang terbesar di kategorinya.

Semoga Anda dapat menerapkan teori yang membuat Floridina laku di pasaran, ya! Selamat mencoba! ?